Aneka Masakan Indonesia

Resep Bakso Loa Hoa - Resep Masakan Cina

Diposting oleh Unknown on 9 Jan 2014

Anda ingin membuat masakan yang spesial buat keluarga... Kami menyajikan masakan khas Indonesia yang unik rasa, sehat dan hemat. Sajikan masakan Indonesia yang bergizi dan disukai oleh keluarga kita.

Untuk remaja atau ibu muda yang sedang ingin belajar, sangat pas mengunjungi alamat http://warteg-sederhana.blogspot.com/ ini karena kami menyertai nama bumbu dan cara memasaknya.. Disini Juga kami menyediakan aneka minuman sederhana khas Indonesia Yang pastinya disukai Keluarga Anda..

Yuk Simak Artikel Berikut Ini:

Bakso adalah makanan yang disukai oleh semua kalangan. Rasanya seger walau dimakan dalam keadaan panas. Kali ini resep yang akan disajikan adalah resep dari Cina yakni Bakso  Loa Hoa 

Bahan-Bahan :

  • 100 gr mie soun, rendam dengan air hangat sampai lunak, tiriskan, lalu potong-potong
  • 500 gr daging ayam, dicincang halus
  • 2 sdm tepung maizena
  • 50 gr ebi, rendam kedalam air hangat sampai lunak, lalu tumbuk halus
  • 2 batang wortel, potong-potong dadu
  • 50 gr jamur kuping, rendam kedalam air panas dan iris halus
  • 2 btr telur
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 sdt penyedap rasa, rasa ayam
  • 2 sdm bawang goreng, diremas-remas

Bahan Kuah Bakso:

  • 1,5 liter air kaldu ayam
  • 1 sdm margarine
  • 3 siung bawang putih, dimemarkan
  • 1 cm jahe, dimemarkan
  • 2 sdt garam 
  • 1 sdt merica bubuk

Bahan Pelengkap:

  • Tongcai
  • Saus sambal
  • Irisan daun bawang 
  • Irisan daun seledri

Cara Membuat Bakso : 



  1. Campurkan ebi yang sudah ditumbuk halus dengan ayam cincang, aduk sampai rata.
  2. Selanjutnya, Masukkan tepung maizena, garam, bawang goreng, merica bubuk, bumbu penyedap rasa serba guna rasa ayam, aduk kembali sampai rata.
  3. Lalu campurkan wortel, jamur dan soun, aduk hingga tercampur rata.
  4. Uleni bahan-bahan diatas sampai menjadi adonan yang bisa dibentuk.
  5. Bentuklah adonan menjadi bulatan sebesar bakso.
  6. Kukus selama kurang lebih 30 menit sampai adonan matang, angkat.

Cara Membuat Kuah Bakso:

  1. Panaskan margarine dalam wajan
  2. Kemudian tumis bawang putih sampai harum, setelah itu masukkan ke dalam air kaldu.
  3. Selanjutnya tambahkan jahe, garam dan merica, masak sampai mendidih.
Untuk @6 orang

Artikel Terkait :