Aneka Masakan Indonesia

RESEP MASAKAN OSENG OSENG MERCON KIKIL

Diposting oleh Unknown on 31 Des 2013

Anda ingin membuat masakan yang spesial buat keluarga... Kami menyajikan masakan khas Indonesia yang unik rasa, sehat dan hemat. Sajikan masakan Indonesia yang bergizi dan disukai oleh keluarga kita.

Untuk remaja atau ibu muda yang sedang ingin belajar, sangat pas mengunjungi alamat http://warteg-sederhana.blogspot.com/ ini karena kami menyertai nama bumbu dan cara memasaknya.. Disini Juga kami menyediakan aneka minuman sederhana khas Indonesia Yang pastinya disukai Keluarga Anda..

Yuk Simak Artikel Berikut Ini:

Rasa pedas identik dengan semangat membara. Berikut adalah masakan pedas nan dahsyat yang bernama OSENG-OSENG MERCON KIKIL. Sangat cocok dinikmati apabila perut sedang keroncongan.

Bahan dan bumbu :
  • ½ kg kikil
  • 1 ruas jari lengkuas, digeprek
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sdm kecap manis
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt lada bubuk
  • ½ sdt gula pasir
  • ½ sdt kaldu bubuk
  • 300 ml air
  • 1 sdm minyak untuk menumis
Ulek Kasar :
  • 3 buah cabai merah besar
  • 15 buah cabai rawit merah
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
CARA MEMBUAT OSENG MERCON KIKIL :
  1. Cuci bersih kikil lalu potong-potong berbentuk dadu. Rebus dengan air secukupnya hingga empuk lalu tiriskan.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu ulek kasar, daun salam dan lengkuas hingga harum. Masukkan kikil yang sudah direbus tadi.
  3. Beri garam, kaldu bubuk dan lada lalu aduk rata. Tambahkan kecap manis, aduk lagi lalu tuang air dan masak hingga mendidih dan sedikit berkuah. Angkat dan sajikan.
Artikel Terkait :